TERBITKAN KARYAMU!
Bergabung bersama keluarga besar Noura Publishing dengan karya-karya terbaikmu
Kami menerima naskah berupa:
- Fiksi, dalam bentuk novel; untuk remaja dan dewasa.
- Nonfiksi, dalam bentuk kisah inspirasi, memoar, keislaman (populer), kesehatan, perempuan; untuk remaja dan dewasa.
- Anak, dalam bentuk boardbook & concept book, cergam, komik anak muslim, bacaan anak muslim.
Baca Artikel: Jangan Gegabah di Draf Naskah Pertama
KRITERIA NASKAH FIKSI & NONFIKSI
- Naskah harus karya asli.
- Belum pernah dipublikasikan penerbit lain.
- Memiliki cerita yang unik dan tidak pasaran.
- Naskah ditulis dengan rapi (logis dan sistematis).
- Memiliki peluang pasar (marketabilitas) yang bagus.
- Naskah utuh, sudah memiliki akhir, bukan sekadar potongan-potongan bab.
- Genre bebas, tetapi diutamakan romance, young adult, dan thriller.
- Tidak menyinggung SARA ataupun mengandung konten vulgar.
Baca Artikel: Lama Menunggu Naskah Diterima?
FORMAT NASKAH
- Naskah diketik dalam format ukuran kertas kuarto (A-4) dengan 1.5 spasi.
- Margin Top 4, Left 4, Right 3, Bottom 3 (dalam cm).
- Jenis huruf Times New Roman, ukuran huruf 12pt, paragraf justified.
- Panjang naskah: Fiksi dewasa: minimal 200 halaman; Fiksi remaja: minimal 150 halaman; Nonfiksi: minimal 150 halaman. Sertakan surat pengantar dan CV/biodata penulis dengan alamat lengkap serta nomor telepon yang dapat dihubungi.
KRITERIA & FORMAT NASKAH ANAK:
1. Boardbook & Concept Book (untuk pembaca usia 0-3 tahun):
- Cerita sangat sederhana.
- Konsep naskah harus unik dan menarik.
- Terdiri dari 0-100 kata (biasanya satu halaman kurang dari 10 kata).
- Tema boleh tentang pengenalan pengetahuan dasar (seperti abjad, angka, warna, bentuk, dan sebagainya) atau pengenalan adab dan akhlak.
- Disertai dengan ilustrasi. Jika tidak ada ilustrasi, sertakan brief atau deskripsi ilustrasi.
- Sertakan sinopsis dan keunggulan naskah
- Karya harus orisinal, bukan hasil menjiplak atau hak cipta orang lain
Baca Artikel: Ini Alasan Naskahmu Langsung Ditolak Penerbit
2. Cergam Anak (untuk pembaca usia 3-8 tahun)
- Terdiri dari 500-1000 kata.
- Tebal buku jadi 20-32 halaman.
- Cerita harus menarik, seru, dan menyenangkan untuk dibaca oleh anak-anak.
- Tokoh utama dalam cerita harus anak-anak, boleh manusia maupun nonmanusia (hewan, buah, monster, dll).
- Akhir cerita usahakan selalu positif
- Disertai dengan ilustrasi. Jika tidak ada ilustrasi, sertakan brief atau deskripsi ilustrasi.
- Sertakan sinopsis dan keunggulan naskah.
- Karya harus orisinal, bukan hasil menjiplak atau hak cipta orang lain.
3. Komik Anak Muslim (untuk pembaca usia 5-10 tahun)
- Konsep naskah harus menarik
- Genre bebas (biografi, sains, sejarah, dll)
- Sertakan contoh ilustrasi komik
- Sertakan sinopsis dan keunggulan naskah
- Karya harus orisinal, bukan hasil menjiplak atau hak cipta orang lain
4. Bacaan Anak Muslim (untuk pembaca usia 7-12 tahun)
- 50-60 halaman word, ketik 1.5 spasi, font times new roman 12pt.
- Konsep naskah harus menarik dan sesuai dengan nilai-nilai Islam.
- Boleh fiksi (misal, kumpulan cerita hikmah) atau nonfiksi (misal, sejarah Nabi dan Rasul)
- Disertai dengan ilustrasi. Jika tidak ada ilustrasi, sertakan brief atau deskripsi ilustrasi.
- Sertakan sinopsis dan keunggulan naskah.
- Karya harus orisinal, bukan hasil menjiplak atau hak cipta orang lain.
LAMPIRAN TAMBAHAN (dalam satu file Ms. Word saja):
- Sertakan sinopsis lengkap: konflik hingga penyelesaian konflik dan akhir cerita, bukan blurb seperti yang biasa ada di sampul belakang novel.
- Biodata penulis dengan alamat lengkap serta nomor telepon dan e-mail yang dapat dihubungi. Sertakan juga semua akun media sosial yang dimiliki (Wattpad, Instagram, Twitter, dll).
- Tuliskan kelebihan naskah dan contoh novel-novel yang segenre.
- Beri judul file dengan format: Nama Penulis – Data dan Sinopsis.
KIRIM NASKAH
- Untuk mengurangi penggunaan kertas, pengiriman naskah disarankan dalam bentuk data (softcopy) melalui surat elektronik (email). Naskah dikirim melalui surel (redaksi@noura.mizan.com) dalam bentuk lampiran (attachment), bukan dimasukkan ke dalam badan (box) surel. Bentuk data yang dilampirkan bisa berupa file MS Word atau pdf.
- Noura akan memberikan surel konfirmasi bahwa naskah Anda sudah kami terima dengan baik.
KONFIRMASI NASKAH
- Kami akan mengevaluasi naskah dalam jangka waktu maksimal 3 bulan.
- Apabila naskah layak terbit, kami akan kabari via surat dan telepon, kemudian dan dilanjutkan dengan pembuatan Surat Perjanjian.
- Redaksi tidak akan memberikan review khusus/personal untuk pengembalian naskah.
- Bila lebih dari 3 bulan kami belum memberi konfirmasi, Anda bisa menghubungi pihak Redaksi Noura melalui surel dengan menyebutkan judul naskah dan kapan naskah dikirim.
- File naskah yang kami tolak akan otomatis dihapus dari komputer.
- Naskah yang dikirim dalam bentuk cetakan/CD tidak akan dikembalikan.
Baca Artikel: Jessica Townsend: 10 Tahun Menulis Nevermoor!
Baca Artikel: Philip Reeve: Penulis Mortal Engines yang Sempat Kehilangan Minat Menulis Cerita Fantasi & Sains Fiksi
Baca Artikel: Tom Hanks: Dari Aktor Hollywood Jadi Penulis Cerita Fiksi