Siapa yang tidak kenal dengan Pak Raden? Tokoh ikonik dalam serial Si Unyil ini pasti tidak asing lagi di telinga Nourans, terutama yang lahir tahun 80-an! Namun, tahukah kamu bahwa sosok di balik Pak Raden ini adalah tokoh penting bagi dunia sastra anak Indonesia? Nama lengkap beliau adalah Raden Soejadi, atau akrab disapa Suyadi. Beliau lahir di Jember, 28 November 1932. Dari tangannya, tercipta cerita-cerita anak yang melegenda.
Kepingin kenal lebih jauh dengan sosok Pak Raden? Yuk, simak beberapa fakta menarik beliau berikut ini!
Studi hingga Paris demi Menciptakan Cerita dan Animasi Anak yang Manis
Pak Suyadi merupakan lulusan Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan Seni Rupa pada 1952–1960. Untuk memperdalam keahliannya dalam dunia seni dan animasi, dia melanjutkan studinya di Paris, Prancis, pada 1961–1963. Selain menciptakan berbagai karya berupa cerita dan film animasi anak, Pak Suyadi juga mengajar Seni Ilustrasi di ITB dan Animasi di Institut Kesenian Jakarta (IKJ) pada 1965–1975.
Pencipta Karakter Si Unyil
Selain memerankan tokoh Pak Raden yang ikonik dengan kumisnya yang lebat dan gaya bicaranya yang khas, Pak Suyadi juga menciptakan karakter boneka di serial Si Unyil berdasarkan cerita yang ditulis oleh Kurnain Suhardiman. Sejak pertama kali ditayangkan pada 1981, serial Si Unyil menjadi sangat populer dan mewarnai masa kecil berbagai generasi.
Elemen Budaya yang Abadi dalam Karya-Karya Suyadi
Kecintaan yang mendalam pada budaya Indonesia, khususnya wayang, menginspirasi Suyadi untuk memadukan elemen wayang dalam karya-karyanya. Maka dari itu, Si Unyil bisa menjadi karya yang menghibur sekaligus wadah untuk menjaga warisan budaya bagi para generasi muda.
Seorang Penulis dan Ilustrator Buku Anak
Suyadi juga dikenal sebagai penulis dan ilustrator buku anak. Dia telah menciptakan puluhan cerita bergambar yang sarat akan nilai-nilai dan pesan moral. Kontribusinya terhadap dongeng Indonesia mengantarkannya pada penghargaan Ganesha Widya Jasa Utama yang diselenggarakan oleh ITB. Beliau juga menjadi salah satu pelopor di bidang animasi. Selain itu, apresiasi terhadap karya-karya Suyadi juga diwujudkan dalam penetapan Hari Dongeng Nasional yang diperingati setiap tanggal 28 November, bertepatan dengan hari lahir beliau dan dideklarasikan pada 28 November 2015 oleh Kemdikbudristek.
Suyadi menjadi sosok yang menginspirasi kita bahwa melestarikan budaya dan menanamkan nilai-nilai moral pada anak-anak bisa dituangkan melalui media yang menarik dan menyenangkan. Nourans penasaran dengan karya-karya beliau yang lainnya? Kalian bisa menemukannya di buku Seribu Kucing untuk Kakek dan Pedagang Peci Kecurian terbitan Noura Kids. Kedua buku ini spesial karena ditulis dan diilustrasi sendiri oleh Suyadi alias Pak Raden.
Dapatkan segera karya-karya “Pak Raden” yang melegenda hanya di Mizan Official Shop!
[PESAN BUKU PEDAGANG PECI KECURIAN DI SINI]
[PESAN BUKU SERIBU KUCING UNTUK KAKEK DI SINI]
Sumber:
https://www.goodreads.com/author/show/714531.Suyadi