Blue Ocean Strategy

Kesuksesan sebuh perusahaan kini tidak lagi diukur dengan memenangi persaingan berdarah-darah di samudra merah, tetapi dengan menciptakan ruang pasar baru yang belum termanfaatkan—samudra biru (Blue Ocean Strategy).

Lebih dari sepuluh tahun strategi ini digagas dan berhasil dipraktikkan oleh banyak perusahaan. Berdasarkan penelitian terhadap strategi 30 industri yang telah dipraktikkan selama 100 tahun, penulis menunjukkan cara membuat persaingan menjadi tidak relevan lagi.

Berubahnya beberapa tren global dengan sangat cepat justru membuat penciptaan samudra biru menjadi hal strategis yang semakin penting.

* Semua samudra biru pada akhirnya akan ditiru dan berubah menjadi merah, lalu bagaimana memperbarui samudra biru dari waktu ke waktu?
* Apa yang harus kita lakukan bila samudra biru kita berubah merah?
* Bagaimana menghindari perangkap samudra merah?

Pertanyaan-pertanyaan ini mendorong penulis membuat Edisi Pengembangan Blue Ocean Strategy dengan menambahkan 3 bab untuk menjawab hal-hal terkini yang belum ada di edisi sebelumnya.

Deskripsi

KEUNGGULAN NASKAH:

– Buku internasional bestseller
– Terjual sebanyak 3,5 juta eksemplar di seluruh dunia
– Diterbitkan dalam 44 bahasa
– Termasuk dalam jajaran buku terlaris di lima benua
– A Wall Street Journal, BusinessWeek, and Fast Company, 800-CEO-READ bestseller
– #1 Leadership Book 2015 di Denmark
– Satu dari tiga buku manajemen terbaik versi Diamond Harvard Business Review pada 2013 di Jepang
– Satu dari 15 buku bisnis terbaik dalam dekade terakhir versi Cekpet pada 2013 di Rusia
– Satu dari 10 buku manajemen terbaik dalam dekade terakhir versi Trend pada 2010 di Belgia
– Satu dari 30 buku yang paling berpengaruh dalam 25 tahun ini pada 2007 di Taiwan
– Satu dari 40 buku paling berpengaruh dalam sejarah orang-orang China versi Chna Daily dan The China Research Institute pada 2009
– The GoodBooks Award in the Management dari IRED pada 2013 di Vietnam
– The Prix DFC (Prix des Dirigeants Commerciaux de France) pada 2009
– Top Ten Best Business Books of 2005
– Thinkers 50 Strategy Award for Best Business Book of the decade
– The Fast Company Leadership Hall of Fame
– Winner of the Carl S. Sloane Award for Excellence in Management Consulting
– Top Ten Best Business Books of 2005, Amazon
– #1 Strategy Book of 2005, S+b
– Best Business Book 2005, Frankfurter Buchmesse

[/kc_column_text][/kc_column][/kc_row]

Informasi Tambahan

Bulan Terbit

Juni 2016

Kode Buku

ND-233

Ukuran

15 X 23 cm

Jumlah halaman

350 hlm

Jenis Kertas Sampul

SC 4/0, AC 230 gr, Lamp. Doff, Spot UV, Embosse

Jenis Kertas Isi

Bookpaper 55 gr, BW

ISBN

978-602-385-120-1

Penerjemah

Adi Toha

Penyunting

Kiki Sulistiyani