Si Kecil sudah tahu bedanya halte dan terminal belum, Bund? Walaupun sama-sama tempat untuk mengangkut dan menurunkan penumpang, fungsi kedua tempat itu tetap berbeda, lho!
Terminal adalah titik awal dan titik akhir perhentian rute bus, sedangkan halte adalah perhentian bus yang bisa terletak di mana saja. Walaupun lebih kecil dari terminal, halte juga memiliki atap sehingga penumpang tidak akan kehujanan atau kepanasan saat menunggu bus datang. Karena bisa ditemukan di mana pun, halte jadi tempat favorit untuk berteduh di kala panas atau kala hujan tiba-tiba mengguyur. Contohnya, Halte Mentari.
Apa itu Halte Mentari?
Halte Mentari adalah picture book yang bercerita tentang kucing bernama Kino yang harus berteduh di sebuah halte bernama Halte Mentari karena hujan yang turun tiba-tiba. Ketika itu, Kino sedang dalam perjalanan ke sekolah. Kino yang mulanya berteduh sendiri lama-kelamaan dihampiri hewan lain yang juga ingin ikut berteduh. Akibatnya, Halte Mentari pun makin ramai. Kino harus berbagi tempat dengan hewan-hewan lain yang ukuran tubuhnya beraneka ragam.
Kisah tentang Kino yang rela berbagi tempat dengan teman-temannya yang juga ingin berteduh di halte ternyata memiliki tujuan untuk mengenalkan pada anak mengenai konsep berbagi dan menumbuhkan empati kepada para pembaca dini.
Mengapa mengenalkan konsep berbagi pada anak penting dilakukan sejak dini?
Menurut Ayoe Sutomo, M.Psi., psikolog anak, remaja, dan keluarga, anak sudah mulai berkenalan dengan konsep berbagi sejak usia tiga tahun. Pasalnya, pada saat itu anak sudah mulai bersosialisasi dan memahami keberadaan orang lain di sekitar. Oleh karena itu, Ayah-Bunda sudah mulai harus memperkenalkan konsep berbagi secara perlahan.
“Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memperkenalkan konsep dan mengajarkan berbagi pada anak. Bisa dimulai dengan memperkenalkan dengan cara menyenangkan dan tidak memaksa, memberi contoh, menggunakan media yang menyenangkan seperti bercerita dan dongeng,” ujar Ayoe dalam keterangannya yang dikutip melalui viva.co.id., Rabu 2 Agustus 2023.
Apakah Halte Mentari bisa menjadi media mengenalkan konsep berbagi?
Jawabannya, bisa! Seperti yang dijelaskan sebelumnya, mengenalkan anak tentang konsep berbagi bisa dengan cara yang menyenangkan seperti bercerita. Cerita tentang Kino dan kawan-kawannya bisa menjadi bisa menjadi salah satu media orangtua untuk mengenalkan konsep berbagi sejak usia dini pada anak. Yuk. segera dapatkan buku Halte Mentari karya Hanny Juwita di Mizan Official Shop!
Sumber: https://www.viva.co.id/gaya-hidup/parenting/1623980-5-manfaat-ajarkan-anak-berbagi-tumbuhkan-rasa-empati-hingga-bikin-happy?page=1